DENPASAR, KOMPAS.com - Kunjungan Cesc Fabregas ke Indonesia
tanggal 22 dan 23 Juni merupakan kesempatan bagi pesepakbola cilik yang berlaga
dalam Biskuat Tiger Cup menunjukkan kebolehan mereka mengolah si kulit bundar
di depan bintang Arsenal tersebut.
Salah satu agenda Fabregas di Indonesia adalah melihat langsung
bakat-bakat pesepakbola muda terbaik dari 6 Kota, Makassar, Medan, Bandung,
Solo, Surabaya, dan Jakarta. Tim sepak bola junior yang memenangkan kejuaraan
Biskuat Tiger Cup di kotanya masing-masing akan berjuang pada babak final di
pulau dewata Bali tanggal 23 Juni mendatang.
"Coaching clinic akan ada dan Fabregas juga akan menonton
langsung pertandingan final," kata Yudhi Hastiardi, salah seorang staff
Komite Biskuat Tiger Cup saat dihubungi, Selasa (21/06/2011) sore.
Bukan hal mustahil jika kehebatan pesepakbola cilik Indonesia
nantinya akan terdengar oleh pencari bakat klub Arsenal, atau Barcelona, 2 klub
yang berperan besar terhadap karier gelandang lincah ini.
"Sebagai penghargaan terhadap pemenang, Fabregas akan memberikan langsung trofi Biskuat Tiger Cup," jelas Yudhi.
Seperti diberitakan, bintang yang menjadi incaran utama
Barcelona ini akan mengunjungi Indonesia selama dua hari sebagai duta Biskuat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar